Kamis,
25 April 2018 adalah hari yang paling menyenangkan dan menggembirakan bagi
kelas XII SMA Negeri 14 Bekasi, karena di hari Kamis ini merupakan hari Pelepasan
siswa kelas XII yang diadakan di Hotel Santika Harapan Indah Bekasi.
Acara di buka mulai pukul 07.30
dengan diawali pawai kirab dewan
guru dan staf tata usaha, dibarisan paling
depan pasuka pembawa bendera Indonesia di pimpin Paskibra SMAN 14 Bekasi
diikuti oleh Seluruh Dewan guru. Prosesi
diriingi musik daerah yang, sehingga menambah Khidmat proses Wisuda.
Acara yang bertemakan “Dream Bigger Reach higher for a better
future†dihadiri oleh Pengawas Pembina SMAN 14 Bekasi, Kepala SMAN 14 Bekasi
Drs. H. Asep Jamal Nurarifin, M.Pd. Bapak Ibu wakil Kepala Sekolah, Bapak-Bapak
Komite, Bapak-Ibu dewan guru, staf tu,
karyawan, orang tua murid dan seluruh
siswa kelas XII IPA dan XII IPS.
Bapak Drs. H. Asep Jamal Nurarifin, M.Pd. dalam sambutannya mengapresiasi dan memotivasi kepada wisudawan kelas XII untuk selalu semangat belajar dan selalu menerapkan “Beribadah Maksimal, Belajar maksimal dan Berbuat baik maksimal†dimanapun dan kapanpun. Kepala SMAN 14 Bekasi juga memberikan Selamat kepada siswa-siswi yang sudah mendapatkan Perguruan Tinggi Negeri tanpa tes, dan memotivasi untuk siswa-siswi lain untuk mencoba kesempatan lain.
0 komentar:
Posting Komentar